Masalah Epoxy Lantai yang Sering Ditemukan

Masalah epoxy pada lantai juga dapat ditemukan pada beberapa bangunan seperti pabrik atau gudang. Medan dengan mobilitas tinggi yang dilalui oleh banyak orang dan kendaraan berat sering menggunakan lantai bangunan dengan permukaan lapisan epoxy lantai.

Epoxy lantai memiliki kelebihan berupa tahan terhadap korosi dan zat kimia lain. Sehingga tidak jarang bangunan seperti rumah sakit banyak menggunakan lapisan epoxy sebagai lapisan permukaan bangunannya. Dari segi estetika, pemasangan lapisan ini umumnya memberikan variasi warna dan pola yang indah.

Baca juga : Pentingnya Epoxy Lantai di Industri

Namun, jika cat epoxy tidak diaplikasikan dengan benar atau tanpa perawatan yang baik, akan ada beberapa masalah yang bisa muncul.

Pada pembahasan kali ini, kita akan membahas mengenai masalah pada epoxy lantai yang sering dijumpai pada beberapa bangunan.

Ragam Masalah Epoxy Lantai

Berikut beberapa masalah yang umumnya muncul :

  1. Kelembaban pada Lapisan Bawah

Masalah ini umumnya terjadi karena faktor kandungan uap air di udara yang cukup tinggi, sehingga mengakibatkan lantai beton atau lapisan bawah pada lantai di bawah bangunan yang lembap.  Masalah tersebut wajar untuk terjadi karena bangunan pada luar ruangan menghadapi suhu yang tidak stabil seperti terlalu panas atau suhu terlalu dingin.

Baca juga : Hal Buruk Jika Lantai Pabrik Tidak Pakai Epoxy

  1. Gelembung Udara pada Lapisan Bawah

Selain masalah karena kelembaban, gelembung udara atau air bubbles yang keluar pada lapisan bawah epoxy lantai mungkin bisa saja terjadi. 

Masalah ini disebabkan karena faktor yang dialami oleh epoxy diaplikasi pada saat suhu udara cukup panas atau berada di bawah terik matahari. Selain bisa membuat rusak struktur lapisan, gelembung udara ini juga dapat merusak estetika.

  1. Lapisan Epoxy Mengelupas

Lapisan epoxy pada permukaan lantai dapat terkelupas secara tiba-tiba. Faktor penyebab pengelupasan epoxy umumnya karena pada saat proses pengaplikasian yang tidak tepat, pemasangan yang buruk, atau bahkan kualitas dari cat epoxy itu sendiri yang kurang baik. 

Sedikit tips dari kami, pastikan Anda dalam memilih produk cat dengan kualitas yang baik dan bagus, disertai dengan langkah-langkah perawatan agar bebas dari debu, noda, genangan air, dan minyak sebelum mengaplikasikan produk epoxy. 

  1. Warna Lantai Menjadi Memudar dan Tidak Konsisten

Selain menjadikan lapisannya terkelupas, kotoran yang berlebih pada lantai yang berminyak saat proses sebelum pengaplikasian dapat menjadi salah satu faktor penyebab warnanya menjadi tidak sesuai harapan.

Masalah-masalah yang sudah dijabarkan di atas juga dapat diikuti dengan problem baru jika tidak segera diatasi :

  • Pengeluaran biaya yang lebih besar untuk perbaikan, dan;
  • Kerugian pada waktu yang dikeluarkan untuk perbaikan. Apalagi untuk perusahaan yang mempunyai intensitas produksi yang tinggi, tentu akan sangat berdampak.

Tips Awet dan Tahan Lama

Berdasarkan permsalahan yang sudah dijabarkan, ada beberapa tips yang dapat Anda lakukan agar lantai yang sudah dilapisi epoxy pada bangunan Anda dapat lebih awet, di antaranya:

  • Proses pengaplikasian harus dilakukan oleh tenaga profesional dengan dukungan produk yang berkualitas tinggi.
  • Pastikan lantai Anda dibersihkan agar bebas dari minyak sebelum dilapisi epoxy.
  • Aplikasikan pada saat suhu lantai serta ruangan yang stabil, tidak terlalu panas dan tidak terlalu dingin.
  • Ukur permukaan lantai dengan benar, sehingga permukaan lantai yang akan dilapisi menjadi presisi dan tepat. Hal ini dilakukan untuk menghindari lantai yang terlapisi secara tidak rata.

Demikian pembahasan masalah epoxy pada lantai yang kerap ditemukan serta tips untuk Anda agar dapat mengatasi masalah tersebut. Hubungi kami untuk mendapatkan layanan konsultasi GRATIS.

Penulis

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You might also like
WhatsApp chat
promo spesial